Pendaftaran Bakal Calon Perangkat Desa Masih Minim

Pendaftaran Bakal Calon Perangkat Desa Masih Minim

Kemungkinan para pendaftar masih mengurus persyaratan.

Darmaradenan_ Pendaftaran bakal calon Perangkat Desa  Tahun 2014 di Desa Darmakradenan Kecamatan Ajibarang sudah dibuka sejak 13 Oktober 2014. Namun, hingga Rabu (15/10), pendaftar masih minim.

 

“Pendaftar calon Perangkat Desa sampai Rabu (15/10) baru terdata sekitar tujuh orang,” kata Petugas pendaftar Penjaringan Perangkat Desa  Endro Kuncoro kepada PusInfoDarma Rabu (15/10) siang tadi.

 

Sebanyak 7 orang pendaftar bakal calon Perangkat Desa, terdiri dari 6 orang pendaftar di formasi Kasi Pemerintahan, dan 1 orang pendaftar di formasi Staff Kesdaya (Kayim), kata Julehah yang juga menjabat sebagai pembantu umum dalam Panitia Penjaringan dan Penyaringan Perangkat Desa (P3D) Desa Darmakradenan. “Saat ini hanya dibutuhkan 1 untuk Kasi Pemerintahan dan 1 untuk staff Kasi Kesdaya”. Ungkapnya.

 

Menurut dia, pendaftar bakal calon Perangkat Desa di Darmakradenan masih sedikit, meski sosialisasi telah diumumkan sejak 2 Oktober hingga 10 Oktober 2014 kemarin, kemungkinan karena para pendaftar masih mengurus surat-surat persyaratan yang dibilang rumit, dan juga terbentur peraturan tata tertib dimana peserta harus terdaftar sebagai penduduk Desa Darmakradenan paling kurang 1 tahun sebelum pendaftaran.

 

“Di antaranya faktor itulah yang menyebabkan mereka belum mengajukan lamaran. Mereka masih banyak yang mengurus persyaratan pendaftaran tersebut,” kata Julehah.

 

Sementara itu, terkait pendaftar bakal calon Perangkat Desa 2014 yang sedikit diminati, katanya, hingga saat ini, Panitia Penjaringan dan Penyaringan Perangkat Desa akan terus melakukan sosialisasi ketingkat RW dan RT dan juga melalui media online agar lebih banyak peminat. (ip79).

Related Posts

Komentar